Menjaga gigi agar tetap sehat membutuhkan ketelitian dan konsistensi dalam melakukannya. Cara untuk menjaga gigi tetap sehat sebetulnya sederhana, yaitu sikat gigi dua kali sehari dan periksa ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali. Jika kamu melakukan dua hal tersebut dengan benar, maka itu akan meminimalisasi masalah yang akan muncul pada gigi, seperti gigi berlubang. Jika gigi sudah berlubang, kamu harus melakukan penambalan gigi, supaya lubang tidak menjadi semakin dalam. Harga untuk penambalan gigi berkisar dari Rp 450.000 hingga Rp 850.000 per gigi (tarif harga bulan Agustus 2023).
Penambalan gigi dapat langsung dilakukan dalam 1 kali pertemuan jika lubang belum mengenai saraf gigi (karies enamel dan dentin). Oleh karena itu, jika kamu sudah mengetahui bahwa gigi kamu berlubang kecil, sebaiknya kamu segera melakukan penambalan gigi. Selain proses tambal yang tidak sakit, biaya yang akan dikeluarkan juga akan lebih sedikit dibandingkan lubang yang besar. Jika kamu menunda dalam waktu yang lama, lubang tersebut akan membesar seiring dengan berjalannya waktu, sehingga perawatannya pun menjadi lebih kompleks dan memakan biaya lebih mahal.
Penambalan gigi tidak bisa langsung dilakukan jika lubang sudah mengenai saraf gigi. Lubang yang telah melibatkan saraf, ditandai dengan keluhan sakit gigi yang terus-menerus dan bengkak pada gusi. Jika keadaan gigi sudah seperti ini, pasien perlu melakukan perawatan saluran akar terlebih dahulu sebelum melakukan penambalan. Pada kasus lubang gigi yang sangat luas, tidak bisa dilakukan penambalan biasa setelah perawatan saluran akar. Dokter akan menyarankan pasien untuk membuat mahkota gigi atau disebut juga dengan crown. Rangkaian perawatan ini tentu membutuhkan waktu dan biaya yang lebih besar.
Gigi yang lubangnya sudah sampai saraf perlu mendapatkan perawatan segera agar gigi bisa dipertahankan. Jika diabaikan, gigi akan rapuh dan patah. Pada kondisi sepert itu, perawatan yang bisa dilakukan hanya pencabutan gigi. Setelah pencabutan, perawatan yang harus dilakukan adalah pemasangan implan atau gigi tiruan. Pemasangan implan atau gigi tiruan diperlukan untuk menjaga gigi lainnya agar tidak bergeser. Namun, tindakan ini tentunya akan membutuhkan biaya yang lebih besar lagi.
Maka dari itu, yuk mulai periksa gigi rutin 6 bulan sekali ke dokter gigi untuk bisa mendeteksi lubang pada gigi sedini mungkin, sehingga perawatan yang diperlukan lebih sederhana dan biaya yang dikeluarkan tentunya akan lebih murah. Yuk segera jadwalkan kunjunganmu di Bogor Dental Center, Thamrin Dental Clinic dan Hi!Dental Clinic.